5 Alasan Generasi Millennials Lebih Memilih Travelling Dibandingkan Berinvestasi

Ada untungnya kah?

5 Alasan Generasi Millennials Lebih Memilih Travelling Dibandingkan Berinvestasi

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Apa yang kamu lakukan jika punya banyak uang? Beli barang berharga seperti emas dan mobil, menabungnya, atau menghabiskannya untuk travelling? Dilansir dari HuffingtonPost menyebutkan bahwa generasi saat ini, yakni Generasi Millennials lebih suka menghabiskan waktu dan uang yang dimilikinya untuk traveling dibandingkan menginvestasikannya dalam bentuk benda berharga. Apa alasannya ya? Baca terus yuk!

1. Ingin Bertemu Lebih Banyak Orang Baru

photo-1418854982207-12f710b74003-334501aca49e094a97a801ed811dc03f.jpgunsplash.com
 

Semakin kita sering bepergian, semakin banyak kesempatan kita untuk bertemu dengan orang baru dari daerah dan latar belakang yang berbeda. Dari pertemuan dengan orang-orang baru ini, kita akan mendapatkan beragam pengalaman baru yang belum pernah kita temui sebelumnya. Dengan begini, pikiran dan wawasan kita bisa menjadi lebih terbuka kan?

2. Belajar Kebudayaan Baru

photo-1470396346435-249d74f1ba5a-025788b62882be981621ee620a7bb309.jpgunsplash.com
 

Generasi Millennials memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Tak heran, apapun akan mereka lakukan untuk memuaskan rasa keingintahuannya. Melalui travelling, generasi ini akan dapat belajar banyak hal baru yang mereka temui di perjalanan. Salah satunya belajar tentang kebudayaan baru yang mereka lihat di lokasi tujuan perjalanan mereka.

3. Sebagai Bentuk Aktualisasi Diri

photo-1498475932703-000eb46e6375-64155efbe3fa82536f9c7adbcea7380c.jpgunsplash.com

Generasi Millennials sangat akrab dengan media sosial, dimana semua hal dapat dibagikan. Mulai dari prestasi, ungkapan perasaan, hingga catatan perjalanan yang sedang mereka lakukan. Travelling menjadi salah satu kebutuhan generasi Millennials karena melalui travelling mereka merasa mendapatkan satu bentuk pengakuan dari para pengikutnya di media sosial bahwa ia sudah pernah melakukan sebuah perjalanan yang nggak semuanya bisa merasakan. Meski beberapa menganggapnya sebagai pamer, tapi nggak sedikit kok yang menganggap bentuk aktualisasi diri di media sosial ini sebagai pemacu untuk melakukan hal serupa.

4. Mencoba Beragam Kuliner

photo-1504732099162-d8c9d5ba3bfd-c1c115b7885ec4300d31dcb13e517c55.jpgunsplash.com

Bagi sebagian orang, mencicipi menu kuliner baru merupakan tantangan tersendiri. Mencoba beragam pilihan kuliner menjadi salah satu alasan mengapa seseorang memutuskan untuk travelling. Nggak heran, beberapa dari mereka rela melakukan perjalanan panjang dan jauh hanya untuk menikmati sajian otentik khas suatu daerah tersebut.

5. Menganut Prinsip YOLO

photo-1505906632773-c97da679fcaf-4eed55c3f632bc45fdf90b0b769f2151.jpgunsplash.com
 

YOLO atau You Only Live Once merupakan salah satu prinsip yang dipegang oleh generasi Millennials. Mereka beranggapan bahwa hidup hanya sekali dan harus dimanfaatkan sebaik mungkin. Makanya, nggak heran kalau mereka mengesampingkan menabung dibandingkan pergi traveling untuk menjelajah dunia. Mereka pikir, selagi masih muda dan kuat, mereka harus melihat dunia sebelum akhirnya sibuk di kantor dan tak ada waktu untuk bepergian.

BACA JUGA: Begini Pendapat Maudy Ayunda Soal Millennials yang Dianggap Sebagai Generasi Serba Instan

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here