Belajar dari Sang Pakar, Begini Cara Berbisnis Tanpa Keluarkan Uang

Beneran nggak pengen coba?

Belajar dari Sang Pakar, Begini Cara Berbisnis Tanpa Keluarkan Uang

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Memulai bisnis tanpa mengeluarkan uang itu terlihat sangat tidak mungkin. Coba tanya Rosie Davies, pendiri London Fashion Agency. Dia memulai bisnisnya di kamar tidur dan sekarang dia menjadi Elle’s Top Female Entrepreneurs Under 30! Dikutip dari hasil wawancaranya dengan careergirldaily.com, dia bagikan tips dan trik memulai bisnis tanpa mengeluarkan uang. Memang bisa, ya? Daripada kepo, yuk disimak!

1. Berpura-puralah sampai kamu berhasil

Rosie bercerita bagaimana dia mulai bisnisnya dengan penghematan dari dua pekerjaan yang sedang dikerjakannya dan menghemat biaya sehari-harinya serendah mungkin. Dia membuat situsnya sendiri dan bertemu klien di luar sehingga mereka tidak ada yang mengetahui jatuh bangun dia memulai bisnis dari kamar tidurnya. Dia akan berbagi pentingnya memercayai bisnis yang kamu kerjakan dan hal-hal yang tidak kamu investasikan.

Jadi, kamu tahu di mana menemukan jalan pintas untuk menghabiskan uang dalam berinvestasi. Dia tahu betapa pentingnya memiliki pola pikir yang benar sejak awal bisnismu. Jadi, jangan takut kalau kamu kekurangan uang karena ketakutan itulah yang menghalangimu dalam berbisnis.

2. Jadilah seseorang yang perfeksionis

 
Satu hal yang Rosie pelajari selama bertahun-tahun adalah meski kamu menabung, ada suatu hal yang membuatmu perlu terlihat profesional dan keren. Cara itu adalah dengan memulai bisnis secara online. Setiap hal dalam bisnismu harus dengan perencanaan matang. Kamu memerlukan strategi dalan setiap hal termasuk caramu mengeluarkan biaya serendah-rendahnya. Rosie akan membantumu memulai bisnismu mulai dari mencari tahu apa yang akan kamu berikan pada konsumen dan melakukan berbagai survei untuk mendapatkan hasil yang akurat.

3. Bangunlah tim yang luar biasa

 
Cerita Rosie sangat menginspirasi, dia memulai bisnisnya dari kamar tidurnya lalu dinobatkan sebagai salah satu pengusaha terbaik di bawah 30 tahun oleh Elle, sungguh luar biasa. Akan tetapi, dia tidak bisa melakukan semua itu tanpa pengalaman magang pertamanya. Tim yang ia bangun mampu menemaninya dari bawah hingga punya kesuksesan. Sering melakukan bounding dengan para tim, membuat timmu menjadi kuat dan luar biasa. Tentunya keberhasilan akan menghampiri pada mereka yang kompak dan berusaha. Seperti kata peribahasa “bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh.”

 

BACA JUGA: Begini Cara Orang Sukses Habiskan Akhir Pekan Mereka

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here