Masuk Daftar Jutawan Forbes, Kekayaan Kylie Jenner Kalahkan Pendiri Facebook

Cek 5 hal yang membuatnya kaya raya

Masuk Daftar Jutawan Forbes, Kekayaan Kylie Jenner Kalahkan Pendiri Facebook

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Hal mengejutkan baru saja terjadi nih, Bela. Salah satu klan Kardashian-Jenner baru saja menjadi sampul majalah Forbes dengan judul headline “America’s Woman Billionaire” atau yang berarti Jutawan Wanita Amerika.

Banyak yang nggak menyangka kalau majalah sekelas Forbes memberikan gelar tersebut kepada Kylie Jenner. Di usia yang baru saja menginjak 21 tahun ini membuat Kylie mengungguli pendiri Facebook, Mark Zuckerberg yang juga mendapatkan gelar jutawan namun di usia 23 tahun.

forbes-kylie-jenner-cacf860e4df530a65b87724f4fb080bc.jpgInstagram.com/kyliejenner

Dari judul dan pemilihan Kylie sebagai sampul majalah Forbes bulan Agustus 2018 ini, nggak sedikit lho yang mempertanyakan, apa sih yang membuat Kylie dinobatkan sebagai wanita kaya raya tahun ini? Beberapa menyebutkan kalau Kylie sudah kaya dari lahir, sehingga tidak tepat jika gelar tersebut diberikan kepadanya. Namun, ada pula yang menyebutkan berbagai usaha dan bisnis yang dijalani Kylie hingga membuatnya menjadi seperti saat ini.

Dirangkum dari berbagai sumber, ini lho lima hal yang membuat Kylie Jenner kaya raya.

1. Keturunan keluarga

kekayaan-kylie-jenner-4c65ea2498af3a64ff68474c615ffaae.jpgEonline.com

Kylie Jenner lahir pada tahun 1997 di keluarga Kris dan Bruce Jenner yang memang sudah kaya. Bahkan saking kayanya, Kylie pernah bersekolah di salah satu sekolah termahal dengan biaya $30,000 atau setara dengan 390 juta rupiah per bulan.

2. Menjadi bintang televisi sejak 11 tahun lalu

keeping-up-with-the-kardashian-8ee7d3da95885aea0a9b2f8ade111322.jpgDok. Internet

Kylie mulai hidup di bawah sorotan kamera sejak ia dan keluarganya memulai reality show di televisi dengan judul Keeping Up with The Kardashians. Sejak saat itu, meski belum menjadi keuntungannya sendiri, namun pendapatan keluarga Kardashian-Jenner meningkat drastis seiring dengan naiknya rating acara mereka.

3. Memanfaatkan sosial media

kylie-jenner-2-c0bd003d0c09cfc6dc8af2a08bbcf9e7.jpgInstagram.com/kyliejenner

Seiring dengan berkembangnya teknologi dan sosial media, Kylie pun mulai bergerak untuk memanfaatkan platform tersebut. Dengan mudahnya ia mendapatkan banyak pengikut di Twitter, Snapchat, dan Instagram, lantaran dirinya memang sudah terkenal di acara televisi. Akun sosial media milik Kylie pun termasuk yang paling banyak berinteraksi. Nggak heran kalau banyak brand meliriknya untuk diajak bekerja sama karena dianggap bisa mempromosikan produk mereka secara maksimal.

4. Endorse dengan banyak brand ternama

kylie-cosmetic-dcba295714d6fdcefff3a7ee95185965.jpgInstagram.com/kyliejenner

Semakin banyak interaksi di media  sosialnya, maka semakin banyak pula brand yang tertarik untuk mengajaknya bekerja sama. Hal inilah yang membuat Kylie memiliki banyak pemasukan sendiri. Tak tanggung-tanggung, nilai kontrak Kylie bersama brand tersebut bahkan bisa bernilai hingga ratusan ribu dollar Amerika. Beberapa brand yang pernah bekerja sama dengannya adalah Puma, PacSun, TopShop, Calvin Klein, O.P.I, FitTea, Sugar Bear Hair, dan masih banyak lagi.

5. Bisnis kosmetik yang sukses

kylie-jenner-aa1b692e0f6633462ef43deb9506dc7a.jpgInstagram.com/kyliejenner

Terlepas dari yang sudah disebutkan, salah satu hal yang membuat Forbes memilihnya sebagai wanita Amerika terkaya adalah bisnis kosmetiknya yang sangat sukses. Dari bisnis tersebut, Kylie bahkan dapat mengantongi kekayaan bersih sebesar $900 juta hanya dalam waktu tiga tahun.

Forbes menilai Kylie pandai ber-marketing dan mendesain produknya sehingga terlihat eksklusif. Nggak heran kalau semua produk Kylie Cosmetic selalu habis dibeli padahal harganya terhitung nggak murah.

Dari apa yang telah dilakukan Kylie, pelajaran yang dapat diambil adalah kita nggak boleh terlena dengan kekayaan orang tua. Meski sudah berkecukupan, namun Kylie tetap berusaha merintis kerajaan bisnisnya sendiri dari bawah dan nggak mudah menyerah.

Semoga artikel ini menginspirasimu yang sedang merintis bisnis sendiri ya!

BACA JUGA: Singkirkan Lip Filler-nya, Ini Penampilan Kylie Jenner Sekarang​

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here