Takjub, Ini 5 Museum dengan Gaya Arsitektur Bagaikan di Masa Depan

Ini loh Bela museumnya

Takjub, Ini 5 Museum dengan Gaya Arsitektur Bagaikan di Masa Depan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Ada kabar baik nih buat kamu yang suka traveling. Apalagi kamu suka banget sama fotografi yang instagramable banget. Sewaktu libur panjang pasti akan menjadi momen yang dinantikan oleh banyak orang termasuk kamu, Bela. Selain jalan-jalan di Indonesia, tidak ada salahnya kamu jalan-jalan ke luar negeri.

Kalau kamu biasanya pergi ke alam bebas, coba deh kamu kunjungi museum ini. Selain gaya arsitekturnya yang unik. Museum ini juga instagramable banget. Sambil ngumpulin uang, kamu boleh lho jadikan lokasi ini sebagai tujuan destinasi wisata kamu. Yuk simak ulasannya berikut ini.

Shoji Ueda Museum of Photography

156-01-57b1092ce41a6ab5162ee48e5008e8d2.jpgana-cooljapan.com

Shoji Ueda adalah seorang fotografer. Ia memutuskan membangun museum di kota kelahirannya, Tottori, Japan. Museum ini dikutip dari laman takamatsu.co.jp dibangun pada tahun 1995 dengan total area sekitar 0,3 hektar serta memiliki 3 lantai. Selain itu, museum fotografi ini berisi karya-karya dari Ueda. Menariknya, museum ini berada di kaki Gunung Daisen dan dari museum ini, Bela bisa mengambil foto yang langsung menghadap ke Gunung Daisen. Menarik, bukan?

Museum George Eastman

george-eastman-museum-4451-a5fbf9065affaebfa7bcb94da349a162.jpgpeterlamphotography.com

Museum yang terletak di Rochester, New York ini berada di perkebunan seseorang yang bernama George Eastman. Ia adalah pelopor film fotografi dan film populer. Museum ini dikutip dari laman eastman.org didirikan pada tahun 1947 sebagai lembaga nirlaba independen. Museum ini dianggap sebagai museum fotografi tertua di dunia dan salah satu arsip film tertua. Jika Bela berkunjung ke lokasi ini, kamu akan disuguhi oleh jutaan objek di bidang fotografi, bioskop dan teknologi fotografi serta sinematografi. Nah, lokasi ini juga cocok banget dan instagramable banget, Bela. Gimana, tertarik ke New York dan mampir ke Museum George Eastman?

Louvre Abu Dhabi Museum

louvre-ad-35f2c5415c5847f64e9ea43c4cccc9c7.jpgconstructionweekonline.com

Museum ini adalah museum pertama yang berada di Abu Dhabi, Arab. Museum ini merupakan museum yang universal dengan menyatukan berbagai kebudayaan. Kubah atau atap terapung menjadi karakteristik dari museum ini. Seorang arsitektur asal Prancis Jean Nouvel yang menjadi pemenang dalam ajang bergengsi The Pritzker Architecture Prize ini merancang museum menjadi sebuah kota Madinah yang berada di Arab seperti yang dikutip dari laman visitabudhabi.ae. Menariknya, saat siang hari ketika matahari bersinar dan Bela berjalan di bawah kubah. Maka, kamu akan melihat cahaya yang masuk ke dalam museum melalui 8.000 bintang logam yang unik. Cahaya yang bergerak di dalam museum pun akan mengingatkan kita pada sebuah pohon palem yang sejuk dan rindang. Bagaimana Bela, tertarik ke Louvre Abu Dhabi?

The Museum of the Slovak National Uprising

39e07c54a235af0b3a56f2980d4c5254-a5bbc1ed447d13a65d90ca2ce1129fa9.jpgpinterest.com

Museum ini dibangun pada 1969 sebagai peringatan pemberontakan militer slovakia pada masa itu. Di museum ini menurut slovakia.travel.com juga menyimpan peralatan militer berat yang digunakan militer slovakia yang letaknya di taman bagian tengah. Uniknya, bangunan ini memiliki dua bagian yang ditengahnya terdapat sebuah jembatan. Di bawah jembatan ini, terdapat makan para prajurit yang gugur di medan perang. Museum ini juga mendokumentasikan kisah perjuangan perkembangan masyarakat slovakia di tahun perang yaitu 1939 – 1945. Gimana Bela, berani berfoto di sini?

Raketenstation Hombroich

23tr14-78-tomasriehle-a06a97d80e32763a5264954664977ce1.jpginselhombroich.de

Museum instagramable berikutnya adalah Raketenstation Hombroich di Jerman. Dikutip dari laman inselhombroich.com dulunya lokasi ini adalah basis rudal milik NATO. Belgia mengambil pangkalan udara ini pada tahun 1967 dengan atas nama Amerika Serikat. Pada tahun 1994, Karl-Heinrich Müller membeli basis rudal dan membangun museum. Kini museum ini menjadi tempat budaya, beasiswa dan kegiatan alam serta eksperimen untuk sebuah seni. Meskipun bekas tempat rudal, museum ini kini dijadikan tempat tinggal oleh seniman visual, penulis, komposer dan ilmuwan dari berbagai negara serta latar belakang yang berbeda. Mereka betah, kalau kamu gimana Bela?

Nah itu dia lima museum yang instagramable banget dan wajib kamu kunjungi. Sebelum berpergian jangan lupa untuk terus memeriksa kembali perjalananmu ya Bela. Selamat mencoba!

 

BACA JUGA: Wow, 5 Arsitektur Dunia Ini Bisa Bikin Kita Tercengang!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here