Haters Gonna Hate! 5 Hal yang Menjadi Rahasia Sukses Cinta Laura

Nggak semua orang bisa jadi seperti dia

Haters Gonna Hate! 5 Hal yang  Menjadi Rahasia Sukses Cinta Laura

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bela, kamu pasti sudah familiar dengan aktris dan penyanyi berdarah Indonesia-Jerman, Cinta Laura. Cinta nggak hanya terkenal karena parasnya yang cantik, bentuk tubuhnya yang ideal atau kemampuannya dalam bidang akting dan tarik suara. Perempuan kelahiran 17 Agustus 1993 ini disebut-sebut sebagai salah satu aktris kebanggaan Indonesia karena kecintaannya terhadap dunia pendidikan. Buat kamu yang masih menilai Cinta sebelah mata, lebih baik kamu simak nih beberapa fakta berikut.

1-9154aec67c537fe064f18a46eac429f6.jpg
 

Kalau masalah pendidikan, Cinta nggak pernah main-main. Biasanya orang lulus dalam predikat cum laude selama sekitar 4 tahun sari 1 jurusan kuliah. Namun Cinta berhasil lulus dengan predikat cum laude selama 3 tahun untuk 2 jurusan kuliah yaitu Psikologi dan Sastra Jerman. Coba, kamu bisa menyebutkan seseorang yang bisa mengimbangi prestasi Cinta nggak, Bela?

2-56ddfd425ec73ee7b35552903d490f5f.jpg
 

Sebelum masuk bangku kuliah, Cinta ternyata telah diterima di 3 perguruan tinggi bergengsi yaitu Harvard University, Columbia University dan Standford University. Memilih 2 jurusan di Columbia University, Cinta banyak menghabiskan waktu di perpustakaan untuk membaca dan belajar bahkan hingga larut malam.

3-4f01d83bcfacc8d2f6a10f9996c2ed45.jpg
 

Sebagai bentuk kepeduliannya terhadap pendidikan, Cinta bersama keluarga membangun yayasan pendidikan yang terletak di wilayah Bogor, Jawa Barat. Nggak hanya itu, Cinta juga telah membantu renovasi beberapa sekolah gratis untuk anak-anak yang kurang mampu. Wah, ternyata Cinta punya hati yang mulia banget, ya.

4-fd87e23f8edee18f60c61f02c32d2e99.jpg
 

Cinta ternyata juga memiliki fashion line yang diberi nama CLK dengan copyright di 5 negara Asia yaitu Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Thailand dan Singapura. Meski nggak punya background desain, Cinta juga ikut merancang tas yang dia jual.

5-8606b02e612498f659e460142b475eca.jpg
 

Ketika seorang artis dihadapkan dua pilihan antara karier dan pendidikan, nggak sedikit dari mereka yang memilih untuk berkarier dan meninggalkan pendidikan yang sempat tertunda. Sadar bahwa pendidikan adalah yang utama, Cinta memilih untuk hanya mengambil syuting di saat liburan dan nggak ada alasan untuk menunda pendidikan.

You make us proud, Cinta!

BACA JUGA: Keren! Cinta Laura Bakal Main Di Film The Ninth Passenger

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here